LAPORAN BAKSOS MUTIARA ISLAM 1446 H.

A. LATAR BELAKANG

    Kegiatan bakti sosial merupakan salah satu bentuk kepedulian sosial terhadap masyarakat yang membutuhkan. Dalam rangka meningkatkan rasa solidaritas dan membantu masyarakat kurang mampu, kami mengadakan kegiatan pembagian sembako di Yayasan Mutiara Islam Cileungsi (YMIC).

    Kegiatan ini merupakan kerjasama antara Divisi Pendidikan dan Divisi Sosial yang berada di Yayasan Mutiara Islam Cileungsi. Kegiatan ini juga melibatkan OSIS Mutiara Islam dalam pelaksanaannya.

    Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi penerima bantuan serta mempererat hubungan antara masyarakat dan pihak penyelenggara yang ada di sekitar Mutiara Islam Cileungsi.

    B. NAMA KEGIATAN

    Bakti Sosial Sekolah Mutiara Islam Cileungsi dengan tema “Meningkatkan Kepedulian Dengan Berbagi Bersama.

    C. TUJUAN

    1. Membantu Masyarakat sekitar YMIC yang membutuhkan dalam memenuhi kebutuhan pokok.
    2. Menumbuhkan rasa kepedulian sosial dan semangat berbagi di kalangan masyarakat.
    3. Mempererat hubungan silaturahmi antara penyelenggara dan penerima manfaat.

    D. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

    • Waktu  : Rabu, 26 Februari 2025
    • Tempat : Sekolah Mutiara Islam Cileungsi

    E. SUMBER BARANG, REKAP PENGUMPULAN, SASARAN BAKSOS

    • Sumber

    Sumber barang dalam kegiatan bakti sosial ini diperoleh dari donasi para peserta didik sekolah Mutiara Islam Cileungsi (SDIT-SMPIT-SMAIT Mutiara Islam).

    • Rekap Pengumpulan

    Total Packing  = 177 paket
    Barang yang masuk :

    1. Beras              : 890 kg
    2. Mie Instan     : 2.248 bungkus
    3. SKM         : 2.614 sachet
    4. SKM Pouch    : 34 pouch
    5. SKM Kaleng   : 10 kaleng
    6. Tepung Terigu    : 314 kg
    7. Minyak Goreng  : 318 liter
    8. Teh Celup           : 671 kotak
    9. Gula Pasir           : 247 kg
    • Sasaran

    Warga/Masyarakat sekitar Sekolah Mutiara Islam Cileungsi.

    F. JUMLAH/JENIS BANTUAN YANG DIBERIKAN

    Bantuan yang diberikan berupa paket sembako yang terdiri dari:

    1. Beras                   = 5 kg
    2. Mie Instan          = 12 atau 13 bungkus
    3. Susu Kt Manis    = 16 atau 17 sachet
    4. Teping Terigu     = 1,5 atau 2 kg
    5. MInyak Goreng = 1,5 atau 2 liter
    6. Teh Celup           =  3 atau 4 kotak
    7. Gula Pasir           = 1 atau 1,5 kg

    G. TEMPAT KEGIATAN

    Kegiatan ini dilaksanakan di Yayasan Mutiara Islam Cileungsi (YMIC)

    H. EVALUASI DAN HAMBATAN

    1. Evaluasi:
      • Kegiatan berjalan dengan lancar dan mendapatkan respons positif dari masyarakat serta penerima manfaat.
      • Antusiasme masyarakat cukup tinggi, dan mereka merasa sangat terbantu dengan adanya bantuan ini.
      • Pembagian sembako dilakukan dengan tertib dan sesuai dengan daftar penerima yang telah disusun sebelumnya.
    2. Hambatan:
      • Keterbatasan jumlah bantuan dibandingkan dengan banyaknya masyarakat yang membutuhkan.
      • Koordinasi dengan beberapa pihak perlu ditingkatkan untuk kegiatan serupa di masa mendatang.
    3. Kesimpulan
      Kegiatan bakti sosial pembagian sembako di Yayasan Mutiara Islam Cileungsi telah berjalan dengan baik dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat yang membutuhkan. Diharapkan kegiatan ini dapat terus berlanjut dengan dukungan dari berbagai pihak guna meningkatkan kesejahteraan sosial di lingkungan sekitar.

    H. PENGESAHAN

    Laporan ini disusun sebagai bentuk pertanggungjawaban atas pelaksanaan kegiatan bakti sosial.

    Cileungsi, 03 Maret 2025

    Ketua Panitia : Alim Setiawan
    Sekretaris : Aprianto, S.Pd.

    Lampiran

    Pengumpulan Beras

    Packing oleh OSIS SMPIT Mutiara Islam

    Sembako terkumpul

    Repacking beras

    Paket siap dibagikan

    Pembagian kepada yang membutuhkan oleh OSIS Mutiara Islam